Alor, – Untuk menjalin hubungan komunikasi semakin erat dengan semua elemen masyarakat di wilayah, Babinsa Koramil 1622-04/Apui, Serma Deker Nafi menghadiri kegiatan pengresmian gedung Laborotorium komputer, bertempat di aula SMP Negeri Apui, Kelurahan Kelaisi Timur, Kec. Alor Selatan, Kab. Alor, Jumat (8/1/2021).
Serma Deker Nafi dalam arahannya mengatakan, dengan telah dibangunnya ruang laboratorium di SMP Negeri Apui, maka bisa menunjang terlaksananya proses belajar mengajar bagi para siswa di sekokah ini.
Ditambahkan Serma Deker, agar para siswa maupun guru manfaatkan lab ini dengan sebaik-baiknya, bukan hanya untuk sekedar update status di media sosial, tetapi untuk pengembangan keterampilan di bidang komputer dan pengelolaan informasi, kata Deker.
Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Alor, Albert Ouwpoly, S.Pd., M.Pd dalam arahannya menekankan kembali apa yang disampaikan oleh Babinsa Serma Deker Nafi serta meminta agar pemanfaatan Lab ini tidak untuk kepentingan pribadi, tetapi untuk menunjang kemajuan pendidikan bagi siswa di Kecamatan Alor Selatan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Camat Imanue Saldeng, S.Sos, Kepala Sekolah SMP Negeri Apui Yusup Lanmau, S.Pd, Ketua Majelis Jemaat Gereja Elim Pelman Ibu Diana Plaimo, S.Th, Kasie Trantib Kec. Alor Selatan Elimelik Langmau, S.E, Kepala Puskesmas Apui Ibu Adriana Paloan, S.Km, Lurah Kelaisi Timur Darikus Nalle, Kepala Desa Subo Azianus Bekasa, Tokoh masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda, dan perwakilan siswa.
(Pendim 1622)
